Naruto Ninja Storm 4 mewajibkan penggunanya untuk bermain menggunakan gamepad atau joystick, tidak ada pilihan bermain dengan Keyboard sehingga memaksa mereka membeli joystick. Harga joystick Xbox di pasaran cukup tinggi sehingga para gamer lebih suka mengambil yang abal-abal dengan kisaran harga 50 ribu hingga 100 ribuan.
Permasalahan yang sering muncul ketika menggunakan joystick abal-abal yaitu tidak terbaca/ terdeteksi oleh game termasuk Nauto Shippuden Ultimate Ninja Storm 4 dan update DLC Road to Boruto. Untuk mengatasi permasalahan tersebut diperlukan aplikasi bernama Xbox 360 Controller, baru joystick bisa digunakan.
Kenapa harus menggunakan Xbox 360 Controller?
Game PC/ Komputer dikembangkan menggunakan konsol game Xbox yang merupakan pesaing dari PlayStation. Karena game ini turunan dari Xbox maka joysticknya harus menggunakan Xbox. 360 Controller hadir sebagai solusi untuk menjalankan game PC menggunakan joystick abal-abal.
Cara Bermain Game Naruto Shippuden Ultimate Ninja Storm 4 Dengan Gamepad/ JoyStick
1. Download Xbox 360 Controller Emulator
2. Ekstrak file hasil download kemudian isinya copy dan paste ke directory NARUTO SHIPPUDEN Ultimate Ninja STORM 4
3. Klik kanan pada x360ce.exe atau x360ce_x64.exe kemudian pilih Run as administrator
4. Pastikan komputer Anda terhubung ke internet, bila muncul pesan seperti pada gambar di bawah ini pilih Create
5. Pilih options Search automatically for settings >Next
6. Lanjutkan memilih Finish untuk pengaturan Joystick
7. Pilih Auto, kemudian sesuaikan button X, Y, A, dan B dengan cara Record kemudian tekan button pada Joystick
8. Simpan perubahan dengan memilih Save
9. Setelah muncul file xinput1_3.dll, rename file tersebut menjadi xinput9_1_0.dll
10. Jalankan game Naruto Shippuden Ultimate Ninja Storm 4, kini Anda bisa bermain menggunakan gamepad/ joystick.
Demikianlah informasi cara bermain game Naruto Shippuden Ultimate Ninja Storm 4 menggunakan joystick. Cara ini juga bisa diterapkan pada update DLC Road to Boruto dan game Naruto generasi sebelumnya yaitu Naruto Ultimate Ninja Storm 3.
Download Xbox 360 Controller Emulator
Download x360ce for Windows 64 Bit [x360ce_x64.exe]
Download x360ce for Windows 32 Bit [x360ce.exe]
0 Komentar